DIARY PKKMB
DIARY PKKMB
DAY
1
18-08-2021
Di
hari pertama PKKMB FE ini kita melakukan Zoom Meeting pukul 12.15 Bersama 2
kakak pemandu, yaitu Kak Alsa dan Kak Cinta. Kita salling berkenalan dan mengenalkan
diri. Hari ini kita dijelaskan mengenai apa sih itu PKKMB FE, tentang
tujuannya, teknisnya, larangan- larangannya, dll. Kita juga membuat syarat
untuk mengikuti zoom meeting 3 hari ke depan, seperti boleh makan dan minum,
wajib on cam, tidak bole sambal tiduran dan main gawai, DC bebas sopan, dll.
Setelah itu kita dijelaskan tentang tugas-tugas PKKMB FE ini, ada 6 tugas,
diantaranya pembuatan CV, Creative work, Twibbon, membuat blog dengan berbagai
konten seperti sekarang ini, BMC, dan yang terakhir adalah tugas kelompok,
yaitu infografis. Di akhir pertemuan, Kak Alsa dan Kak Cinta bercerita tentamg
PKKMB masa mereka, seru sekali.
DAY
2
19-08-2021
Hari
ini kita mengadakan zoom meeting pukul 15.30, karena deadline pengumpulan
twibbon hari ini, jadi sebagian beasar dari kita sudah mengupload foto twibbon
ke Instagram. Pertemuan kali ini Kak Alsa mengcrosscheck dan merevisi apakah
ada yang kurang dari tugas tersebut, seperti kurang tag, kurang mention, dan
lain-lain. Sebagian juga sudah ada yang mengumpul tugas creative work dan
langsung diinformasikan apakah sudah benar/belumnya. Ada juga sesi tanya jawab
bila ada penugasan yang belum dimeengerti.
DAY
3
20-08-2021
Hari
ini ada sekitar 9 orang yang mempresentasikan CV mereka, semua CV keren dan
bagus. Aetelah itu ada pengenalan ORMAWA dan UKMF. Terdapat 3 Ormawa,
diantaranya DPM yang. memiliki tugas untuk Lembaga pusat penampung pendamping
penyalur aspirasi, pengawas, pengambil kebijakan, BEM yaitu saalah satu ormawa
bidang eksekutif. Bertindak sebagai Lembaga tertinggi bidang fakultas, dan yang
terakhir HIMA (Himpunan Mahasiswa), Melaksanaka fungsi eksekutif tingkat prodi sebagai
wahana sarana perkembangan mahasiswa dengan masa bakti maksimal 1 tahun, khusus
ketua tidak boleh dipilih Kembali. Untuk UKMF ada Al Fatih, Penelitian Kristal,
Inspire, Islamic Banking, dan KSPM.
PKKMB
FE UNY D-DAY
26-08-2021
Hari
ini adalah hari dilaksanakannya PKKMB FE UNY, acara ini dimulai pukul 07.00
WIB, menggunakan dresscode yang telah ditentukan, yakni rok hitam, kemeja
putih, kerudung hitam, dasi, ikat pinggang, dll. Sebelum mulai kita harus foto
full badan untuk absensi, jika ada yang tidak sesuai maka akan terkena sanksi. Acara
hari ini diawali dengan pembacaan peraturan pelaksanaan PKKMB FE UNY 2021. Setelah
itu ada persembahan tarian yang mengiring jajaran dekan FE UNY. Acara hari ini
pun dimulai dengan pembukaan, sambutan-sambutan serangkaian acara inti, dan
penutup. Kita juga berkenalan dengan kajur dan kaprodi kita. Ada juga sambutan
dari Bapak Sndiaga Uno selaku Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Repiblik
Indonesia.
Acara
hari ini juga dimeriahkan dengan talkshow Bersama Prof. Setyabudi Indartono,
MM., Ph.D dan Kak Aulion. Talkshow bersama Prof. Setyabudi Indartono, MM membahas
tentang perubahan pola belajar dari sekolah ke perguruan tinggi, materi tentang
Merdeka Belajar-Kampus Merdeka, softskill-sofskill yang harus dikuasai,
tantangan di masa yang akan datang, hingga informasi tentang SIAKAD UNY.
Talkshow bersama Kak Aulion membahas tentang creativepreneur, talkshownya seru
dan bermanfaat sekali.
Setelah
acara talkshow, kita ishoma dan Kembali ke ruang zoom lagi, kita menonton video
safari fakultas yang membuat saya tahu setiap sudut fakultas ekonomi. Setelah
itu ada display komunitas dan paradeorganisasi mahasiswa.
Menjelang penutupan ada penampilan komunita musik, seru sekali. Setelah itu
akhirnya PKKMB Fakultas Ekonomipun ditutup.
Komentar
Posting Komentar